Senin, 21 Mei 2012

Lilo and Stitch

Super Cute
STITCH

biarpun dia itu monster liar tukang penghancur, tapi asli, dia itu lucu bangeedh.
saking lucunya, ade gue sampe koleksi berbagai macam benda-benda stitch, mulai dari baju, tas, sepatu, gantungan hp, dan lainnya, dan lainnya.

yah, untung aja ade gue nggak segitu gilanya sampe mau ngerubah dinding kamarnya jadi gambar stitch, bisa mati gue yang sekamar sama dia.

kembali ke stitch, sebenernya, stitch itu sendiri merupakan salah satu tokoh kartun disney.
udah nonton LILO AND STITCH kan?
belom? mending nonton sekarang.
ceritanya itu bagus banget, asli.
gue yang jamin :)

jadi ceritanya itu tentang seorang anak perempuan yang bernama Lilo, yang nggak punya temen maen. karena kesepian, dia minta dibeliin anjing.
nah, saat dia mencari anjing itulah dia menemukan stitch.
jadilah, Lilo mulai memelihara Stitch.
Stitch ini sebenarnya monster dari luar angkasa yang suka menghancurkan berbagai macam benda. di planet asalnya, dia harusnya dipenjara, tapi dia berhasil lolos dan sampai di bumi.
Setelah ketemu Lilo, Stitch yang jahat dan tidak berperasaan mulai belajar tentang kasih sayang  dan keluarga.

kesan dari gue sih, ceritanya itu seru, kocak, juga bermakna dan mengharukan.
dan sejujurnya gue sedih dan terharu waktu nonton yang bagian terakhirnya.
sampe nangis malah.
kata-katanya dalem banget, dan ceritanya emang bermakna banget.
gila, gue sampe nggak bisa komen apa-apa.
susah banget jelasin kesan gue dalam kata-kata.
pokoknya gitu deh.

daripada kalian kepo nungguin gue jelasin, mendingan langsung nonton aja.
gue jamin, kalian nggak bakalan nyesel nontonnya.


"Ohana means family,
family means nobody gets left behind or forgotten"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar